Jorge Lorenzo kembali membuat suasana Paddock Yamaha semakin memanas, sepertinya pembalap Spanyol yang satu ini memang memiliki karakter tak senang jika ada sesuatu yang dianggap mengganggu dirinya, Jorge Lorenzo merasa dirugikan atas aturan yang mengizinkan berbagi data dan menyuruh Valentino Rossi untuk berterima kasih kepada Yamaha atas izin berbagi data ini ia bisa kompetitif di musim 2015 dan 2016.
Pernyataan ini dikeluarkan Lorenzo bukan tanpa alasan, ia mengatakan Ramon Forcada dan dia telah berjuang keras menemukan pengaturan dan mengumpulkan data untuk menjadi bahan agar Yamaha M1 bisa terus meningkat performanya sepanjang Free Practice MotoGP Amerika 2016.
Sepanjang latihan bebas MotoGP Amerika 2016 ini Valentino Rossi berjuang sangat keras dan susah untuk memecahkan catatan waktu dibawah 2 menit 4 detik, kemudian pertukaran data pun terjadi dan ternyata membawa dampak yang baik dengan kecepatan yang Valentino Rossi miliki, mungkinkah salah satu data penting milik Jorge Lorenzo terkait dengan penggunaan winglet?
Ya, mungking saja. Pasalnya pada sesi kualifikasi The Doctor terlihat menggunakan winglet lebar pada M1 miliknya.
Saya dan Forcada bekerja keras melakukan pengatuan pada motor dan ini merupakan hal yang wajib kami lakukan, Valentino berjuang dan sangat sulit untuk turun dibawah 2.04 kemudian pertukaran data yang dilakukan memberikan efek yang besar, bukan hanya kali ini tapi hal seperti ini sudah mulai dilakukan sejak tahun lalu, dan ditahun ini GP Americas tempat diawal tahun dia mendapatkan data saya.