Pada tanggal 28 November bulan lalu sudah muncul kabar bahwa Yudhistira akan pindah dari timnya Kawasaki ke Honda, dan akhirnya berita ini terbukti kebenarannya setelah pihak AHM mengumumkan bahwa H.A Yudhistira resmi bergabung bersama mereka.
Dalam rilis resminya AHM menyatakan dengan bergabungnya Yudhistira bersama mereka untuk memperkuat jajaran pembalap binaan Astra Honda Racing Team (AHRT). Pada musim balap tahun depan.
General Manager Marketing Planning and Analysis AHM A. Indraputra mengatakan dengan bergabungnya Yudhistira bersama Honda pihaknya optimis akan dapat semakin solid dan kuat.
Sambung Indraputra, tujuan menghadirkan Yudhistira di Tim Honda ini untuk dapat mewujudkan mimpinya meraih prestasi setinggi mungkin demi mengharumkan nama bangsa Indonesia di ajang balap Internasional.
Honda saat ini tidak hanya aktif mengirimkan pembalap berbakatnya pada ajang Asia saja, tapi juga mengirimkan pembalapnya ke ajang CEV Repsol di Spanyol, menarik untuk kita ikuti perkembangan Yudhistira bersama Honda. Apakah ia akan berhasil meraih mimpinya dan mengharumkan nama Indonesia di kancah Internasional.