Mengutip dari Otomotif Viva , belum lama honda baru saja mengeluarkan New Honda Sonic 150cc, masih hangat di perbincangkan dengan kode produksi K56F , waduuuh kode apa ini bro ??, kabar terbarunya honda akan menyiapkan motor bebek super dengan kode produksi K56F, sebelumnya juga pernah ada yang menebak bahwa kode ini adalah untuk supra X.
Dugaan itu benar, karena menurut data yang didapat motor yang akan dipersiapkan honda ini adalah masih keluarga dari Supra, sepertinya honda ga mau kalah sama si penakluk roket mas brooo. lahirnya motor ini akan menjadi penantang untuk Yamaha MX King yang secara penjualan mendapatkan nilai yang bagus di masyarakat.
Lah tapi kok honda ?
kalau honda melakukan penyegaran terhadap supra ini wajar dan memang semestinya, karena sejauh ini supra memang belum dapat penyegaran. Honda Supra pertama kali muncul pada tahun 1997 dengna mesin 100cc dan sampai saat ini generasi terbarunya 125cc.
Motor ini akan dikeluarkan AHM pada akhir oktober 2015, di gali lebih lanjut tentang kebenaran apakah motor terbaru mereka ini adalah supra, mereka tidak memberikan informasi. mmmm dibuat penasaran sepertinya kita broooo kwkkkww.
AHM hanya memastikan bahwa ini adalah produk baru, dan belum pernah ada.