20 March 2016

Pembalap Yamaha Di Serobot KTM Musim Depan

KTM akan memulai debut perdana pada musim depan, sejauh ini mereka terus melakukan pengembangan pad KTM RC16 bersama Mika Kallio, Alex Hofmann dan Randy de Puniet yang ditunjuk KTM sebagai pembalap tes resmi mereka. Sejauh ini proyek mereka untuk berlaga di MotoGP sudah sesuai rencana hal ini diungkapkan oleh Pit Beirer selaku Director Motorsport. Pada bulan agustus 2016 nanti tepatnya saat GP Austria KTM akan diumumkan sebagai tim resmi yang akan bergabung bersama MotoGP pada musim 2017.

KTM MotoGP 2017


Untuk memuluskan langkah mereka, KTM sudah memiliki jagoan dan kontrak sudah terjalin dengan resm, KTM memutuskan untuk mengontrak Bradley Smith sebagai pembalap utama mereka dengan durasi kontrak selama dua tahun, 2017 - 2018.

Bagi KTM Smith merupakan salah satu pembalap berbakat yang diyakini mampu untuk memberikan penampilan terbaiknya bagi KTM, melihat dari sejarahnya ia memulai debut pada balap dunia pada tahun 2006 dikelas 125cc. Kiprahnya sepanjang 5 tahun dikelas kecil itu membuahkan hasil juara dunia pada tahun 2009, kemudian ia memutuskan untuk naik ke Moto 2 pada tahun 2011 dan masuk kedalam persaingai MotoGP pada tahun 2014.

Dari tim Yamaha sendiri memang sebelumnya sudah memberitakan bahwa mereka tertarik dengan Alex Rins untuk mengisi posisi pembalap di tim Yamaha Tech 3, dengan keputusan resmi perginya Bradley Smith ke KTM musim depan bisa dipastikan Yamaha akan segera mencari posisi kosong di Tech 3 tersebut.