09 March 2016

Jorge Lorenzo Ajak Rival Valentino Rossi Di Masa Lalu Untuk Kerjasama Lawan Rossi

Max Biaggi akan masuk kedalam staf Jorge Lorenzo dan akan memegang tugas sebagai konsultan pribadi Lorenzo sepanjang MotoGP 2016, setelah Valentino Rossi mengajak Luca Cadalora bergabung kedalam stafnya beberapa waktu lalu ternyata pembalap Spanyol juga tak mau kalah cepat untuk menggunakan jasa pembalap berpengalaman sekelas Biaggi sebagai mata ketiga saat ia berada didalam trek.

Jorge Lorenzo Ajak Rival Valentino Rossi Di Masa Lalu Untuk Bekerja Sama Lawan Rossi


Tentu saja hal ini akan meningkatkan tensi dalam kotak Yamaha, sebagaimana kita tahu Max Biaggi pernah menjadi rival utama Valentino Rossi dimasa lalu. Meskipun hal ini belum dikonfirmasi dan diresmikan namun sudah bisa ditebak tinggal menunggu waktu untuk menjalin kesepakatan antara keduanya.

Apakah Jorge Lorenzo berharap Max Biaggi bisa menjadi senjata utama untuk mengamankan gelar juara dunia?

Peran utama Biaggi belum begitu diketahui dengan jelas tapi pasti akan menjadi penasehat teknis bagi Jorge, pengalaman Biaggi sebagai tes rider dan pembalap bisa sangat membantu Lorenzo dalam masa-masa sulit sepanjang MotoGP 2016, catatan terbaik Max Biaggi pernah memenangkan 4 gelar juara dunia dikelas 250cc dan 2 kali juara SBK. Persahabatan antara Max Biaggi dan Jorge Lorenzo telah berjalan baik dalam beberapa tahun belakangan ini, keduanya sama-sama memiliki pesaing utama Valentino Rossi dan bergabungnya mereka ini akan semakin membuat persaingan menjadi panas.

Kita akan melihat kerja sama Max Biaggi dan Lorenzo untuk pertama kali di Losail Qatar, atau jika Biaggi menolak maka ucapkanlah tidak, terima kasih. Berita selanjutnya hanya menanti kesepakatan kerjasama terjalin.