Honda Indonesia kembali memperkokoh jajaran motor big bike mereka dengan mendatangkan versi terbaru dari Honda CBR500R dan secara resmi dirilis pada Jumat 26 Februari 2016. Desain yang disajikan pada versi terbaru ini memiliki bentuk yang agresif dengan lekukan tajam dibagian body, tampilan menarik juga terlihat pada desain headlamp yang dibuat agak sipit dengan sudut tajam dibagian atas.
Sekarang saatnya kita ulas lengkap spesifikasi Honda CBR500R, motor ini dibekali dengan mesin berkapasitas 500cc Liquid-Cooled, 4-Stroke, DOHC Parallel Twin Cylinders. Mesin ini dipadukan dengan transmisi 6 percepatan. Motor sport terbaru dari Honda ini memang memberikan bentuk keseluruhan yang unik dan stylish. Dimensi motor ini memiliki panjang x lebar x tinggi sebesar 2.081 x 756 x 1.150 mm didukung dengan jenis rangka bertipe diamond steel, dilengkapi dengan suspensi depan bertipe teleskopik dan pada suspensi bagian belakang sudah didukung dengan suspensi sistem pro-link yang memiliki pengaturan sampai sembilan tingkatan. Anda akan merasakan sensasi berkendara motor sport dengan penuh kenyamanan dan sistem pro-link yang diterapkan pada suspensi bagian belakang dipercaya mampu meminimkan guncangan bagi rider saat melintasi berbagai macam lintasan.
Dengan beberapa spesifikasi yang sudah saya ulas diatas, sekarang mari intip sedikit tenaga yang mampu dihasilkan dari versi terbaru Honda CBR500R ini. Perbandingan rasio kompresi motor ini adalah 10.7:1 dan hempasan daya maksimum yang mampu dihasilkan Honda CBR500R sebesar 37.1 Kw pada 8.500 Rpm dan torsi di 44.5 Nm pada 7.000 Rpm. Kapasitas tangki bahan bakar Honda CBR500R sebesar 16.7 liter dan hanya memiliki berat kosong keseluruhan seberat 192 kg.
Honda CBR500R sudah dibekali dengan teknologi LED untuk penerangan lampu depan, sehingga mampu memberikan penerangan yang lebih baik, desain double keen eyes semakin menambah kesan garang jika anda melihat motor ini dari bagian depan, desain ini juga menunjang pencahayaan lampu yang lebih sempurna.
Stoplamp juga sudah didukung dengan LED, Spakbor Honda CBR500R dibuat dengan desain menggantung yang bisa dibuka dan dilepas dengan mudah sesuai keinginan pengendara. Sedangkan pada bagian pengereman Honda CBR500R sudah ada teknologi Antilock Brake System sehingga mampu melakukan pengereman yang lebih optimal saat anda berkendara pada jalan atau medan yang sulit sekalipun dipadukan dengan desain disc brake yang modern selain safety juga menunjang penampilan dari motor ini.
Tuas rem depan ada 5 jenis pengaturan yang bisa disesuaikan sehingga anda akan lebih nyaman dengan posisi yang cocok sesuai tangan anda. Sekarang saatnya kita mengulas jeroan dalam dari Honda CBR500R yaitu pada bagian panel speedometer.
Honda CBR500R dilengkapi dengan LCD Multi meter memberikan anda tampilan speedometer tampilan yang modern dan sporty, selain tampilan yang enak dipandang mata indikator-indikator yang ada pada speedometer Honda CBR500R ini juga sangat lengkap seperti takometer, jam, pengukur perjalanan, dan indikator bahan bakar dan suhu mesin. Dilengkapi juga denga imobilizer yang diciptakan Honda untuk menjaga keamanan dengan standar kelas dunia dengan dukungan kunci kotak yang canggih dan terhubung langsung dengan sistem elektronik.
Sepertinya bagian-bagian dari Honda CBR500R sudah hampir semuanya tuntas diulas, yang terakhir ini kita ulas sedikit bagian knalpot Honda CBR500R, desain knalpotnya dibuat lebih berani dan sporty sehingga menampilkan tampilan yang gagah dan kokoh dengan tambahan lapisan stainless steel, knalpot ini dirancang secara khusus dengan adanya two chambers dan ada lagi lubang pada pipa chambers kedua pada bagian dalam, jadi suara yang dihasikan memiliki karakter yang bagus serta nyaring.
Berapa harga Honda CBR500R? motor ini dibanderol dengan harga Rp. 144.000.000 On The Road Jakarta, untuk ukuran sebuah harga big bike tentunya sangat sesuai dengan kemampuan masyarakat Indonesia dengan berbagai keunggulan fitur yang dimiliki Honda CBR500R.
Pilihan warna yang tersedia untuk Honda CBR500R ada dua varian yaitu Millenium Red dan Mate GunPowder Black.