04 December 2015

Langkah Indonesia Menuju MotoGP 2017 Semakin Mantap, Simak Buktinya

Langkah untuk menggelar ajang MotoGP di Indonesia tahun 2017 semakin mantap dan menemukan titik terang, Kemenpora menjelaskan payung hukum berupa keputusan dari Presiden akan segera diterbitkan.

Kepala Kemenpora, Gatot Dewa Broto menyatakan Kepres untuk menggelar MotoGP di Indonesia sudah hampir selesai. Dengan keputusan Presiden ini diharapkan masalah pendanaan untuk biaya renovasi Sirkuit Sentul akan segera teratasi.

Dipastikan motogp tahun 2017 akan diadakan di Indonesia


Gatot mengatakan sore hari ini 4 Desember 2015 ia akan mengadakan rapat soal kepres tersebut, kepres ini sendiri draftnya sudah jadi hanya tinggal di poles.

Selain persoalan payung hukum untuk persyaratan yang diminta FIM dan Dorna, Adapun persyaratan lain adalah masalah master plan, Gatot mangatakan master plan yang juga di minta oleh FIM dan Dorna selaku promotor ajang MotoGP akan segera di selesaikan dengan cepat, pada bulan desember ini akan rampung.
Untuk masalah pembiayaan renovasi pemerintah hanya bisa memberikan 5 miliar, tapi dengan adanya payung hukum ini sisa dari dana yang dibutuhkan untuk renocasi sirkuit sentul akan segera datang dari sponsor.

Melihat perkembangan sejauh ini Indonesia semakin mantap mempersiapkan semuanya, dan jika semua rencana berjalan mulus pada tahun 2017 nanti ajang bergengsi ini akan terwujud untuk hadir di Tanah Air.