Yudhistira yang beberapa waktu lalu pindah dari Tim Kawasaki ke Honda tak luput dari berbagai macam gosip yang beredar. Gosip yang paling membuat AHM gerah adalah kepindahan Yudhistira ke Honda karena uang kontrak Rp 1 Milyar.
Akhirnya AHM bantah kepindahan Yudhistira karena uang 1 Milyar itu tidak benar.
"Berita itu tidak benar, kalau mau disebutkan angkanya sangat jauh dibawah 1 Milayar, Yudhistira pindah ke Honda karena ia setuju dengan program AHM tentang balapan Internasional."
Hal pembantahan ini disampaikan langsung oleh Anggono Iriawan, Manager Safety Riding dan Motor Sport AHM. Berita tentang Yudhistira pindah ke Honda karena uang di anggap Anggono sebagai hal yang negatif bagi pembalap muda.
Pihak Honda tidak mau para pembalap mengejar target untuk balapan bersama Honda cuma karena uang, maka dari itu pemberitaan tentang alasan Yudhistira pindah ke Honda karena uang 1 Milyar segera diluruskan oleh pihaknya.
Anggono Iriawan juga menyampaikan, silakan cari sendiri informasi berapa jumlah nilai kontrak untuk setiap pembalap dan tim setiap tahunnya bisa dilihat sendiri. AHM akan mengumumkan secara transparan berapa nilai kontrak kepada semua tim yang sudah mengikat.