Informasi seputar kehadiran Honda CBR250RR terus berkembang dan semakin membuat penasaran bagi penanti motor ini, banyak yang menduga-duga masalah produksi dan peluncuran. Banyak yang meyakini bahwa motor yang mejeng di acara Tokyo Motor Show 2015 ini akan meluncur pada semester pertama 2015.
Tapi berdasarkan informasi yang didapat dari internal Astra Honda Motor, mengatakan bahwa Honda CBR250RR mulai produksi pada awal semester kedua 2016. Dan Indonesia akan menjadi basis produksi untuk ekspor ke semua negara di Dunia.
Berbagai sumber di Indonesia juga meyakini bahwa produksi akan di mulai pada bulan maret 2016 dan peluncurannya pada semester pertama 2016.
Tapi ada versi berbeda yang diberikan dari indianautosblog, blog asal India itu menuliskan bahwa Honda CBR250RR akan produksi pada semester pertama 2016. Perbedaannya indianautosblog mengatakan Honda CBR250RR ini akan diproduksi di Thailand dan akan menjadi basis produksi untuk berbagai negara.
Semakin simpang siur berita yang beredar, tapi walau bagaimanapun intinya motor ini semakin akrab dengan masyarakat. Dan diharapkan 2016 sudah siap mengaspal menantang rivalnya.
Gengsi segmen sport 250cc kini semakin tinggi, apalagi setelah Kawasaki Ninja 250cc sudah ditemani oleh Yamaha R25, dan nanti bila CBR250RR bermesin 2 silinder ini siap, maka akan dipastikan persaingan sport 250cc semakin panas.